HADIRI KEGIATAN SUPERVISI PAGU INDIKATIF TAHUN 2024, KASUBAG TATA USAHA IKUTI SECARA LANGSUNG DI AULA GAMALAMA KANWIL KEMENKUMHAM MALUT

Slide1

 

Tobelo, Info_PAS - Penyusunan pagu indikatif tahun anggaran 2024 yang dilaksanakan kemarin oleh Kantor Wilayah Kementerian Hukum Dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Maluku Utara diikuti oleh sejumlah Unit Pelaksana Tugas (UPT). Kegiatan penyusunan pagu indikatif tersebut guna menjadi panduan bagi UPT dalam pelaksanaan penyusunan anggaran pada tahun 2024 mendatang, Selasa (13/06).

Irwan Kadir selaku ketua penyelenggara kegiatan membacakan laporan kegiatan yang memuat tentang manfaat dari kegiatan supervisi ini agar memudahkan dan mengarahkan kita dalam penyusunan Rencana Kerja Dan Anggaran Kementerian/Lembaga (RKA-KL). Agar ketika dalam penyusunan rencana kerja harus sesuai dengan  peraturan pemerintah dan regulasi terkait keuangan.

Kegiatan tersebut juga dihadiri langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Kemenkumam Malut M. Adnan, Pejabat Administrator, Pejabat Pengawas, JFT dan JFU. Dalam sambutannya M. Adnan menyampaikan bahwa supervisi pagu indikatif ini bertujuan agar mempersiapkan rencana kerja tahun 2024.

Kalapas Tobelo Romi Novitrion ketika dimintai konfirmasi memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Kanwil Malut dan juga peserta dari Lapas Tobelo dalam hal ini diwakili oleh Kepala Sub Bagian Tata Usaha (TU) Sarbin Umagapi. Romi berharap agar setelah mengikuti kegiatan ini, UPT bisa membuat suatu rencana kerja yang sesuai dengan pagu indikatif tahun 2024 mendatang.

Pagu indikatif ini adalah batas maksimal penggunaan anggaran yang tidak boleh melampaui serta dalam pelaksanaannya harus mampu dipertanggung jawabkan secara kredibel. Dalam pelaksanaan penyusunan pagu anggaran pun harus mengikuti proses perencanaan dan pelaporan informasi kinerja yang optimal.

 

Slide2

(edit)

logo besar kuning
 
LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS IIB TOBELO
KANWIL KEMENKUMHAM MALUKU UTARA

Jl. Trans Galela Tobelo, Desa Gorua Selatan, Kec.Tobelo Utara, Prov. Maluku Utara

Email Kehumasan
lapas2btobelo@gmail.com

Email Aduan
lapas2btobelo@gmail.com

Hari ini158
Kemarin92
Minggu ini845
Bulan ini463
Total 75302

04-05-2024